Friday, November 8, 2013

Tempat Belanja Oleh Oleh Khas Bali Yang Wajib Anda Kunjungi

Jika sudah mengunjungi bali tentunya sebelum pulang wisatawan biasanya menyempatkan membeli oleh oleh atau cindera mata untuk di bawa pulang, setelah menikmati keindahan alam pulau dewata ada tempat belanja oleh oleh khas bali yang menjadi favorit wisatawan, apakah saja itu ?



Berikut Daftar Tempat Belanja Cindera Mata di Bali:

1. Krisna

Tempat belanja oleh oleh yang satu ini menjual berbagai macam kaos, jaket khas bali, pusat perbelanjaan ini adalah salah satu tempat favorit wisatawan singgah untuk membeli oleh oleh khas bali, baik wisatawana sing maupun lokal biasanya mampir di krisna untuk membawa kenang kenangan dari bali.

Saat ini Krisna telah memiliki 3 cabang di bali diantaranya berlokasi di Jl. Sunset Road, Jl. Nusa Indah dan Jl. Nusa Kambangan.

2. Pasar Sukawati

Pasar sukawati adalah salah satu pasar tempat perbelanjaan oleh oleh khas bali favorit wisatawan, pasar sukawati terletak di kabupaten gianyar bali, pasar ini menjual berbagai macam manik manik, pakaian, tas lukisan, dan berbagai kesenian dan kerajinan khas bali tersedia disini.

3. Joger

Joger juga menjadi salah satu tempat belanja oleh oleh khas bali yang menjadi buruan wisatawan, di sini banyak menjual berbagai macam kaos, dan kaos ini tidak akan anda temukan di wilayah manapun di indonesa, karena kaos kaos joger hanya dijual disini, jadi jika ingin membeli kaos joger yah harus datang ke bali.

Lokasi toko Joger Bali terletak di jalan Raya Tuban Kuta. Hanya berjarak sekitar 4 km dari bandara Ngurah Rai Bali. jadi jika anda dari bandara ngurah rai anda tidak jauh jauh untuk pergi ke joger, jadi sebelum pulang sembari menantikan penerbangan untuk pulang tidak ada salahnya berkunjung ke joger ini.

4. Erlangga Bali

Kemudian tempat belanja oleh oleh di bali lainnya adalah Erlangga, disini menjual berbagai macam mulai dari aksesoris, baju batik, sarung pantai, aneka kerajinan patung dan ukir. Tas dan dompet berbagai model dan bahan, kemudian menjual sandal etnik, topi rajut dan celana pantai.

Pusat perbelanjaan erlangga ini terletak tidak terlalu jauh dari kuta bali, untuk menuju erlangga bali dari kuta hanya membutuhkan 30 menit, cukup dekat bukan?

5. Pasar Kumbasari

Pusat perbelnjaan oleh oleh khas bali yang satu ini terletak di jalan gajah mada sebelah barat kota denpasar, pasar kumbasari ini berjarak sekitar 13 km dari bandara ngurah rai, pasra ini menjual berbagai macam oleh oleh khas bali, diantaranya : Perak, Batik Bali, Lukisan, Aksesoris, Pernak Pernik khas bali, tenun, dll.

Nah saya kira itulah beberapa tempat belanja oleh oleh khas bali yang wajib anda kunjungi, bagaimana menarik bukan?


0 comments em “Tempat Belanja Oleh Oleh Khas Bali Yang Wajib Anda Kunjungi”

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.