Monday, May 26, 2014

Tempat Wisata Di Sulawesi Tenggara

Sulawesi Tenggara merupakan salah satu provinsi Indonesia yang terletak di Pulau Sulawesi. Provinsi ini memiliki luas wilayah sekitar 38.140.00 km2, dengan total populasi berdasarkan sensus penduduk tahun 2010 sebesar 2.232.586 jiwa. Hari jadi provinsi ini jatuh pada tanggal 22 September 1964. Beribukotakan di Kota Kendari. Berbatasan dengan Sulawesi Tengah dan Sulawesi Selatan.

Peta Lokasi Sulawesi Tenggara

Mayoritas suku yang berada dikawasan ini adalah suku Buton sebesar 23% dari jumlah penduduk yang ada, suku Bugis sebesar 19%, suku Tolaki sebesar 16%, suku  Muna sebesar 15%. Sedangkan mayoritas agama yang berada disini adalah agama Islam, yakni sebesar 95% dari total penduduk yang ada. Dan 5% terdiri dari agama seperti Kristen, Hindu, dan Buddha.

Banyak sekali tempat wisata yang terdapat di Provinsi Sulawesi Tenggara, salah satu nya adalah Taman Nasional Wakatobi. Terletak di Kabupaten Wakatobi, dengan luas 13.900 km2. Taman ini menjadi salah satu tempat wisata yang sangat menarik di Indonesia. Daerah ini terkenal dengan indah pemandangan bawah laut, seperti terumbu karang dengan ikan yang cantik menghiasi laut yang biru.

Pantai Wakatobi

Selain itu juga terdapat tempat wisata yang lain seperti Air Terjun Moramo. Air terjun yang terletak di kawasan Hutan Suaka Alam Tanjung Peropa ini merupakan air terjun yang bertingkat-tingkat atau biasa disebut Cascade. Mempunyai ketinggian sekitar 100 meter, dengan 7 Tingkatan utama, dan 60 tingkatan kecil.

Air Terjun Moramo

Masih banyak tempat wisata yang berada di Provinsi Sulawesi Tenggara ini. Berikut daftar tempat wisata yang berada disana :

Kota Kendari :

  • Amarilis
  • Kendari Beach
  • Museum Sulawesi Tenggara
  • Pantai Batu Gong
  • Pantai Nambo
  • Pantai Toronipa
  • Permandian Nanga-nanga
  • Taman Walikota

Kabupaten Muna :

  • Benteng Kota Lambiku
  • Benteng Kota Tiworo
  • Danau Napabale
  • Mesjid Tua Kota Muna
  • Pantai Lagili
  • Pantai Meleura
  • Pantai Walengkabola
  • Permandian Katilombu
  • Permandian Matakidi
  • Permandian Wakantee
  • Permandian Wakumoro
  • Pulau Indo
  • Sentra Sarung Muna
  • Situs Peninggalan Purbakala Liang Kobori dan Metanduno

Kabupaten Wakatobi :

  • Taman Nasional Wakatobi
  • Tenun Ikat
  • Upacara Adat Karia
  • Upacara Adat Kabuenga

Kabupaten Konawe Utara :

  • Pantai Tanjung Taipa
  • Sumber Air panas Wolasea
  • Telaga Tiga Warna


Kabupaten Konawe Selatan :

  • Air Terjun Moramo
  • Pulau Hari
  • Sumber Air Panas Kaeendi
  • Taman Nasional Rawa Aopa Watumohai

Kota Bau-Bau :

  • Benteng Keraton Buton
  • Benteng Keraton* Istana Malige
  • Pantai Kamali
  • Pantai Nirwana
  • Pulau Liwutongkidi


Daftar diatas masih belum lengkap, kami akan segera menambahkan jika ada referensi yang lain. Demikian artikel seputar tempat wisata Di Sulawesi Tenggara. Terima kasih telah berkunjung.

Referensi-referensi :
id.wikipedia.org

0 comments em “Tempat Wisata Di Sulawesi Tenggara”

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.